Kalikih atau dalam bahasa Indonesia berarti pepaya dapat diolah menjadi berbagai jenis Minuman yang Favorit apalagi ketika bulan ramadhan Menu olahan pepaya ini menjadi buruan menu takjil ketika bulan puasa apa itu, namanya adalah kalikih santan.
Menu ini Cara membuatnya sangat mudah hanya memerlukan beberapa bahan yang pasti buah pepaya sebagai bahan dasarnya kemudian ada santan dan gula pasir dan bahan lainnya yang membuat rasanya jadi segar dan kaya akan serat.
Di ranah Minang menu satu ini sudah dimodifikasi dengan campuran berbagai macam buah seperti buah melon dan lainnya tapi tidak menghilang bahan dasarnya seperti harus ada pepaya dan santan, ada juga orang yang memakai sirup buah sebagai pewarna dan penambah rasanya sehingga rasanya lebih bervariasi.
Lalu bagaimana cara membuat Kalikih santan ini, berikut adalah resepnya seperti dilansir oleh cookpad.com/Welly herlina berikut ini :
Bahan-bahan
- 1 buah pepaya matang
- 350 ml santan
- 7 sdm gula pasir
- 1 batang daun pandan
- sejumput garam
Cara Membuatnya
- Campur semua bahan kecuali pepaya, aduk-aduk perlahan dengan api kecil sampai gula larut, matikan kemudian sisihkan dan dinginkan
- kupas pepaya kemudian potong berbentuk dadu
- kemudian masukan potong pepaya bentuk dadu kedalam gelas kemudian tuang pakai kuah santan yang sudah dingin, lebih enak di tambahkan es batu
- kalikih santan pun siap disajikan
Selamat mencoba dan semga berhasil.
loading...
No comments:
Post a Comment