Apo Nan Baru !!!

Post Top Ad

Your Ad Spot

Wednesday, 18 March 2020

Markisa, Buah Asli Kabupaten Solok Yang Keberadaanya Mulai Langka

Jika anda pergi dari kota Padang menuju Kabupaten Solok akan menemukan patung besar buah markisa yang menandakan anda sudah kabupaten solok. 



Kabupaten solok memang terkenal akan buah markisa ini saking banyaknya buahnya bisa dikirim ke berbagai daerah di sumatera bahkan sampai ke pulau jawa seperti jakarta dan Bandung. Pada awalnya harga di solok untuk buah ini dijual dengan harga Rp. 2.000/Kg. Tapi kini keberadaanya sudah mulai sangat berkurang bahkan mendekati kelangkaan karena kurangnya minat petani untuk menanam buah markisa dan menggantinya dengan tanaman lain seperti bawang merah yang harganya cenderung meningkat. Bahkan sekarang ini untuk memenuhi pasar lokal di solok saja sudah tidak terpenuhi karena kurangnya pasokan dari para petani di solok. Buah ini biasanya dijajakan di sepanjang jalan protokol solok dengan harga Rp. 10.000 /Kg. 



Buah markisa mengandung banyak vitamin seperti vitamin C , betakaroten, rendah lemak dan karbohidrat, sehingga buah ini sangat cocok untuk anda yang lagi program diet. 

Buah markisa khas solok ini memiliki beberapa keunggulan diantaranya buahnya bisa langsung dimakan dan rasanya manis jika dibandingkan jenis markisa didaerah lainnya. 


loading...

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad

Your Ad Spot

Pages