BACO JUO
Pada saat cuaca lagi panas dan terik seperti ini dan ditambah dengan suasana kota padang pengen rasanya minum yang seger seger untuk mengilangkan dahaga, ada banyak es atau minuman khas padang seperti es tebak, es cidua dan lain lainnya, selain yang disebutkan tadi kali ada minuman es rumput laut ala padang, hampir di seantero padang banyak yang menjual es rumput laut ini termasuk daerah sumatera barat lainnya.
es rumput laut biasanya terdapat campuran rumput lautnya , ada irisan cincau hitam dan berbagai macam buah, rasanya yang seger membuat pedagang es rumput laut ini laris manis di Kota Padang ini terutama bila sudah memasuki bulan suci ramadan penjualan es rumput laut bisa naik 4 x lipat.
dari pada penasaran akan rasa dan segernya es rumput laut ini berikut kasih resepnya agar bisa buat sendiri di rumah seperti dilansir dari resepmasakannusantara.org berikut ini,
Bahan yang diperlukan untuk membuat es manis rumput laut :
Bahan untuk isi :
- 100 gram manisan rumput laut putih
- 100 gram cincau hitam (potong dadu kecil)
- 100 gram manisan kolang kaling hijau (jika terlalu tebal, iris lagi agar agak kecil)
- 100 gram manisan kolang kaling merah (jika terlalu tebal, iris lagi agar agak kecil)
- 100 gram nata de coco
Bahan untuk sirup manis :
- 100 gram gula pasir
- 50 ml air
Bahan tambahan :
- 8 sendok makan susu kental manis putih (rasa vanilla)
- 70 ml sirup merah rasa coco pandan
- Es serut secukupnya sesuai selera
Cara membuat es manis rumput laut :
- Pertama, buah sirup manis dari gula pasir dan air yang dimasak hinga mendidih, lalu saring dan biarkan sampai dingin.
- Lalu, siapkan aneka bahan isi dan iris sesuai petunjuk.
- Selanjutnya, siapkan gelas atau mangkuk saji, dan tata aneka bahan isi ke dalamnya.
- Kemudian, siram dengan bahan sirup manis.
- Tambahkan juga dengan es serut, lalu tuangkan sirup coco pandan dna susu kental manis. Es manis rumput laut pun siap untuk Anda nikmati.
loading...
No comments:
Post a Comment