Martabak telur bayur termasuk kedalam rumpun martabak manis yang populer di Indonesia, selain martabak bangka dan martabak Lebaksiu.
Martabak ini cukup pupuler di pulau Jawa seperti Di Jawa barat dan Jawa Tengah. Martabak ini sering ditemukan di pasar malam dengan penjualnya orang minang tentunya dan biasanya mereka menjajakan martabaknya sambil memutar musik lagu DJ, Dangdut atau lagu minang.
Yang menarik perhatian ternyata di kota padang sendiri hampir tidak ditemukan penjual martabak telur bayur tapi yang ada martabak manis. biasa, martabak mesir, dan martabak kubang.
Martabak telur bayur termasuk martabak manis khas minangkabau yang rasanya lebih manis lagi martabak manis Lebaksiu dengan taburan kacang tanah dan gula putih yang sudah dicampur rata dan lebih crispy.
Berbeda dengan martabak lebaksiu atau bangka yang tidak terlalu manis dan taburan kacang dan gula pasirnya tidak docampur terlebih dahulu tapi ditebar gula terlebih dahulu baru di tebar kacang tanahnya.
Untuk topingnya martabak telur bayur biasanya hanya taburan kacang tanah yang sudah di campur gula putih dan tidak ada dengan toping ketan hitam, berbeda dengan martabak lebaksiu yang memakai toping ketan hitam.
loading...
No comments:
Post a Comment