Apo Nan Baru !!!

Post Top Ad

Your Ad Spot

Wednesday, 18 December 2019

Lapek Kampuang Aro Lapek khas Kota Pariaman

Lapek Kampuang Aro merupakan makanan jenis kue-kuean khas dari Kampuang Aro, nagari Koto Tinggi, kecamatan Enam Lingkung, kabupaten Padang Pariaman. Lapek ini dikenal karena rasanya yang manis dan bentuknya yang unik. 



Biasanya, Lapek Barajuik diproduksi oleh usaha rumah tangga di sebuah keluarga, untuk dijual ke pasar-pasar tradisional yang ada di Padang Pariaman. Tidak jarang perantau, membawa Lapek Barajuik ke tanah jawa, Kalimantan hingga ke negara tetangga Malaysia. Mereka membuat makanan tradisional ini pada hari rabu dan kamis, untuk dijual ke pasar pada hari Balai, seperti di pasar Pakandangan pada kamis dan di Pauh Kambar pada sabtu pagi.
Bahan pembuatan :
  • Pisang kepok
  • Tepung beras
  • Parutan Kelapa
  • Gula tebu
  • Garam
  • Tepung ketan

Proses pembuatan :
  1. Pisang kepok dihancurkan kemudian dicampur dengan tepung beras
  2. Panaskan gula tebu dengan diberi sedikit air, kemudian masukkan parutan kelapa.
  3. Setelah parutan kelapa berubah warna dan mulai kental, angkat dari tungku.
  4. Parutan kelapa dan adonan pisang diberi garam secukupnya
  5. Parutan kelapa diberi sedikit tepung ketan
  6. Bungkus adonan dengan daun pisang kepok dengan dua lapis. lapis yang di dalam berbentuk persegi panjang kecil yang membentuk lapek seperti silinder, dan lapisan luar membungkus dan di bagian ujung-ujungnya diikat dengan tali rafia.
  7. Kukus lapek dan siap disajikan.

Biasanya, lapek dalam satu rajutan (ikatan) terdiri dari 10 lapek, tapi bisa juga 5 atau 15 lapek tergantung pada si pembuat.

loading...

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad

Your Ad Spot

Pages