Sumatera Barat terkenal akan masakannya yang beragam, punya citarasa yang menggugah selera siapupun yang mencobanya pasti ketagihan untuk mencobanya lagi. selain dari beragam jenis gulai dan rendang ada juga berbagai jenis dendeng yang terkenal akan kelezatannya salah satunya adalah dendeng lambok.
Sumber : Marketplace/FB
Dendeng lambok atau dendeng lembab atau basah dalam bahasa indonesia berarti dendeng yang ada kuahnya dan tidak kering, ada berbagai macam cara sebelum membuatnya bisa di keringkan dahulu dagingnya atau di jemur sampai kering atau jika sudah tidak sabar atau ingin cepat, anda bisa menggoreng terlebih dahulu dagingnya sampai kering baru bisa buat dendeng.
lalu bagaimana dengan rasa dan cara buatnya berikut adalah resepnya seperti dilansir oleh. cookpad.com berikut ini.
Bahan-bahannya
- 1/2 kg daging dendeng
- Air kelapa dari 1 butir kelapa
- 100 gr Cabe merah separoh dibelah dan buang biji,separoh digiling
- 10 buah Cabe rawit orange atau cabe setan
- 4 siung besar Bawang merah
- 4 siung besar Bawang putih
- 2 bh Tomat
- 1 ruas jari Jahe
- 2 ruas jari Lengkuas
- 2 lembar Daun salam
- 1 sdt Ketumbar
- secukupnya Cuka
- secukupnya Kaldu jamur
- secukupnya Garam
- Minyak goreng
- Bersihkan daging dan iris tipis
- Haluskan bumbu: bawang putih 3 siung besar,jahe,ketumbar, garam
- Rebus daging dengan air kelapa (sisakan sedikit air kelapa untuk campuran sambel) bersama bumbu halus,tambahkan lengkuas yang sudah di geprek,daun salam,rebus dengan api sedang sampai air habis (wajan ditutup,sesekali dibalik)
- Giling kasar cabe merah,cabe setan,Bawang putih 1 siung besar,bawang merah,garam,beri sedikit cuka.
- Tokok/geprek sekedarnya daging yg sudah direbus tadi
- Tumis cabe giling tadi bersama tomat iris,dan cabe merah yang sudah dibelah dan dibuang bijinya,setelah beberapa saat masukan air kelapa,aduk,masukkan daging,masukkan kaldu jamur,cek garam, masak sampai meresap, hidangkan
Selamat mencoba di rumah.
loading...
No comments:
Post a Comment