Indonesia dengan khazanah nusantara dan terkenal akan
kekayaan alam dan baharinya menyimpan berbagai jenis buah lokal yang beragam
dari wilayah barat Indonesia sampai wilayah timur Indonesia setiap daerahnya
memiliki buah lokal unik dan punya cita rasa yang beragam seperti buah matoa
yang tumbuh subur di Papua tapi kini keberadaanya sudah menyebar ke berbagai
Indonesia karena banyak orang yang melakukakan pembibitan.
Seperti halnya Sumbar yang memiliki dua jenis Buah lokal
yaitu buah rambai yang dalamnya putih dan buah jambu Jambak, selain itu mungkin
ada buah lokal lain yang penulis belum ketahui. Sebenarnya buah rambai ini tersebar di pulau sumatera dan pulau jawa,
tapi yang membuat berbeda rambai di Pulau Sumatera salah satunya padang yaitu
dalamnya berwarna putih dan rasanya manis meskipun masih ada sedikit kecutnya
jika dibandingkan dengan buah Dukuh atau Lansek.
Hal ini berbeda dengan yang ada di Jawa yang biasanya
dalamnya berwarna merah dan rasanya Kecut, tapi sayangnya keberadaan pohon Rambai dihutan keberdaanya
sudah jarang ditemui karena maraknya penebangan liar yang bukan hanya pohon
hutan saja yang ditebang tapi berbagai jenis pohon yang menghasilkan buah yang
bisa dimakan juga ditebang salah satunya pohon rambai ini.
Untuk itulah mari jaga sama-sama hutan kita terutama pohon
yang menghasilkan buah yang biasa dimakan sehingga anak cucu kita nanti masih
bisa menikmati keberagaman buah lokal nusantara.
loading...
No comments:
Post a Comment